Pilihan

Angin tak bisa memilih
Kemana dia akan bertiup
Kemana dia akan berhembus

Air tak bisa memilih
Kemana dia akan mengalir
Kemana dia akan meresap

Daun tak bisa memilih
Kemana dia akan terjatuh
Kemana dia akan terhempas

Pohon tak bisa memilih
Kemana dia akan tumbuh
Kemana dia akan mengakar

Suara tak bisa memilih
Kemana dia akan berkumandang
Kemana dia akan bergaung

Bahkan sepatumu pun tak bisa memilih
Kemana dia akan melangkah
Kemana dia akan menapak

Tapi aku bukan mereka
Aku bisa memilih

Sayangnya...
Memilih itu ternyata tidak mudah
Memilih itu susah

Aku iri dengan mereka

Tapi aku bukan mereka
Aku harus memilih
Meskipun itu tidak mudah

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tesa, antitesa, sintesa

Cerita Kita

Mencoba fokus...